Mengakhiri tahun 2025, BPR Gunung Rizki menyelenggarakan acara “Selebrasi Akhir Tahun 2025”, yang berlangsung pada hari Rabu, 31 desember 2025, bertempat di Kantor Pusat BPR Gunung Rizki, Jl. Soekarno-Hatta No. 132, Semarang. Selebrasi akhir tahun ini dihadiri oleh jajaran Direksi BPR Gunung Rizki serta seluruh karyawan BPR Gunung Rizki.
Acara dimulai dari overview singkat pencapaian BPR Gunung Rizki selama tahun 2025 beserta dengan target-target perusahaan di tahun 2026 oleh Direksi, kemudian dilanjutkan dengan sesi sharing oleh perwakilan dari Gunung Rizkian (sebutan untuk karyawan BPR Gunung Rizki) tentang hal – hal yang disyukuri selama tahun 2025. Acara ini berjalan semakin meriah dengan adanya sesi pembagian doorprize dan juga makan bersama seluruh Gunung Rizkian, dan ditutup dengan sesi saling bersalaman antar Gunung Rizkian.
Kegiatan selebrasi akhir tahun menjadi sebuah tradisi setiap tahun bagi BPR Gunung Rizki, yang merupakan wujud rasa syukur atas perjalanan serta pencapaian perusahaan sepanjang tahun. Selain itu, kegiatan ini juga sebagai bentuk refleksi bagi BPR Gunung Rizki untuk menentukan resolusi dan target yang akan dicapai di tahun 2026. Meyakini di tahun 2026 ini menjadi tahun yang penuh prestasi bagi BPR Gunung Rizki.
Selamat tahun baru 2026, mari menyambut tahun ini dengan harapan dan semangat baru, serta diiringi oleh optimisme yang positif. Semoga di tahun 2026 ini senantiasa membawa kebahagiaan, kesuksesan, kesehatan, dan keberkahan dalam setiap langkah kita.







